Pekanbaru Rabu pagi tanggal 25 Januari 2017, PKRS Rumah Sakit Umum Arifin Achmad mengadakan penyuluhan kesehatan tentang pentingnya pola hidup sehat dalam mencegah penyakit Diabetes kepada pasien maupun keluarga pasien yang sedang berobat bersama narasumber dokter spesialis penyakit dalam yaitu:  dr. Jazil Karimi, Sp.PD-KEMD yang diadakan di Ruang Tunggu Poliklinik RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau.

Dalam hal ini, disampaikan bahwa perlunya memperhatikan asupan nutrisi yang yang masuk kedalam tubuh. Asupan nutrisi tersebut harus seimbang tidak boleh berlebih karena apabila berlebih dapat menyebabkan kegemukan ( Obesitas ). Obesitas memiliki dampak buruk bagi kesehatan karena dapat memicu beragam penyakit didalam tubuh salah satunya Diabetes. Oleh karena itu untuk mencegah terjadinya Diabetes yang disebabkan oleh Obesitas maka sangat dianjurkan untuk melakukan kebiasaan hidup sehat seperti menjaga pola makan dan memperhatikan nutrisi yang masuk kedalam tubuh serta rajin berolahraga. Baik usia muda atau usia  tua sangat dianjurkan untuk berolahraga sesuai kemampuan dan usia karena rajin olahraga dapat membuat hidup sehat dan segar dalam melakukan aktivitas serta menjadikan hidup menjadi lebih produktif.

Penyuluhan kesehatan PKRS Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad Provinsi Riau merupakan agenda yang dilaksanakan setiap hari rabu setiap 2 minggu sekali pada minggu kedua dan minggu ke empat setiap bulannnya dengan materi – materi kesehatan yang sangat berguna sebagai pengetahuan dalam kehidupan sehari – hari yang disampaikan oleh narasumber – narasumber yang sangar berkompoten dan ahli dibidangnya.

 

 

 



Leave a reply