Sekdaprov Riau, Ahmad Hijazi, mengimbau agar seluruh aparatur sipil negara (ASN) di Lingkungan RSUD Arifin Achmad untuk menjaga komitmen melayani masyarakat sepenuh hati.
Mengingat intensitas kunjungan pasien ke rumah sakit rujukan terbaik di Riau ini semakin tinggi. Hal itu disampaikan Sekdaprov saat menjadi Inspektur Upacara Senin (3/12/2018) di RSUD Arifin Achmad.
“Bekerjalah dengan baik, berikan pelayanan yang baik. Itu komitmen kita sebagai aparatur sipil negara,” kata Sekda.
Ia menyebutkan, bulan ini adalah penghujung tahun 2018. Segala administrasi tentang keuangan harus dipersiapkan. “Begitu juga dengan menyiapkan program-program untuk tahun 2019,” kata Sekda.
Ia berharap dengan kemajuan pelayanan yang diberikan oleh RSUD Arifin Achmad dalam beberapa tahun terakhir juga diimbangi dengan penguatan Sumberdaya Manusia di dalamnya.
Dalam kesempatan itu juga, Sekda sedikit menyampaikan informasi tentang apa yang terjadi pada 2018. “Ada beberapa kendala pada 2018, tetapi itu bukan kesalahan daerah, tetapi ada sejumlah perubahan pada regulasi,” jelas Sekda.
Usai menjadi Inspektur Upacara, Sekda melakukan pertemuan dengan Direktur RSUD Arifin Achmad, dr. H. Nuzelly Hisnedi, MARS., jajaran direksi, manajemen dan dokter di RSUD Arifin Achmad.
Dalam tatap muka tersebut, seluruh yang hadir dapat menyampaikan keluhan dan kendala-kendala yang dihadapi dalam memajukan RSUD Arifin Achmad. ***
Leave a reply
Leave a reply