Halo Cik Puan,
Ketika menginjak usia lanjut, beberapa masalah kesehatan yang sering terjadi pada pria salah satunya adalah Benign Prostatic Hyperplasia (BPH). BPH adalah pembengkakkan pada kalenjer prostat (hanya ada pada pria) yang dapat menyebabkan gangguan berkemih.
Dokter spesialis Urologi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau dr. Indra Jaya, Sp.U melalui penyuluhan bersama tim PKRS kepada pengunjung di gedung surgikal menyampaikan pada umur 50 tahun keatas, seorang pria rentan untuk terkena penyakit BPH.
Anggota Tim PKRS RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau Mardiana, SKM membuka penyuluhan
BPH memiliki gejala seperti sering Buang Air Kecil (BAK) terlebih pada malam hari, pancaran lemah, harus diejan, sulit ditahan dan merasa tidak lampias. Orang – orang yang rentan terkena BPH adalah pria berumur 50 tahun keatas, memiliki riwayat keturunan BPH, jarang beraktivitas fisik dan Obesitas. Penanganan pada BPH yang dapat dilakukan melalui obat – obatan, pemasangan selang kencing dan operasi.
dr. Indra Jaya, Sp.U memberikan pemaparan tentang BPH kepada pengunjung gedung Surgikal
Kepada masyarakat yang rentan, dr. Indra menghimbau untuk selalu melakukan medical check up secara rutin agar BPH dapat terdeteksi dini dan penanganan dapat segera dilakukan. Selain itu dengan melakukan gaya hidup sehat dapat mengurangi resiko terjadinya BPH.
Salam MedikAA
Leave a reply