Halo Cik Puan,

Untuk meningkatkan pelayanan bagi pasien stroke yang masuk melalui IGD, RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau melakukan Simulasi Code Stroke dan Trombolisis. Simulasi ini dibagi 2 tahap yaitu penyampaian materi di Ruang Serbaguna dan Simulasi di IGD RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau (16/06/2023).

Simulasi menghadirkan narasumber dari RSPON Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono jakarta yaitu dr. Ita Muharram Sari, Sp.S dan Ledy Rosanti, S.Kep.Ners serta dari RSUP dr. M.Jamil Padang yaitu dr. Gunawan Septa Dinata, Sp.N dengan peserta yakni KSM Nurologi, perwakilan dokter spesialis bedah saraf, hingga perawat dan staf terkait dari IGD dan Radiologi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau.

    
Ketiga Narasumber menyampaikan materi penatalaksanaan Code Stroke dan trombolisis

Para narasumber menyampaikan tentang penatalaksanaan saat terjadi Code Stroke mulai dari persiapan, skreening, tindakan dan pelayanan yang dibutuhkan serta untuk mencapai target waktu yang sesuai dalam pelaksanaan Code Stroke.

    
Pelaksanaan Simulasi Code Stroke dan Trombolisis

Direktur menyampaikan RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau telah ditunjuk menjadi salah satu rumah sakit untuk program pengembangan pelayanan KJSU (Kanker, Jantung, Stroke, Uronefro) oleh Kementerian Kesehatan RI. Oleh karena itu, dengan adanya simulasi Code Stroke dan Trombolisis ini diharapkan dapat membantu peningkatan mutu pelayanan sekaligus meningkatkan keahlian petugas dalam menerapkan Code Stroke dan Trombilis sehingga pasien – pasien pasca serangan serangan stroke yang masuk ke IGD RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau dapat terlayani lebih baik dan optimal.

Foto Bersama

Salam MedikAA



Leave a reply