Halo Cik puan,

RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau menggelar vaksinasi covid -19 perdana bagi anak – anak tenaga kesehatan RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau yang berumur 6 – 11 tahun (Senin, 10/1/2022).

Vaksinasi ini digelar di Ruang serbaguna RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau dan dihadiri Plt Direktur drg. Wan Fajriatul Mamnunnah, Sp. KG, Ketua KSM Anak Dr. dr. Elmi Ridar, Sp. A, para dokter spesialis anak dan para tenaga kesehatan RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau yang mendampingi anak – anaknya untuk vaksinasi.

Dalam sambutannya Plt Direktur berharap semoga acara ini dapat berjalan lancar dan anak – anak yang mengikuti vaksinasi ini dalam kondisi sehat sehingga tidak menimbulkan gejala setelah divaksinasi.

Dr. dr. Elmi Ridar, Sp. A bersama dokter spesialis anak dr. Riza Nasution, Sp.A yang juga sebagai Ketua KIPI (Kejadian Ikutan Pasca Immunisasi) menyampaikan immunisasi adalah proses untuk membuat tubuh kita kuat. Dengan disuntik vaksin, tubuh akan membentuk tentara – tentara yang akan melawan berbagai virus yang masuk kedalam tubuh salah satunya yaitu virus Covid-19.

     

Sambutan Plt Direktur dan Ketua KSM Anak RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau

Untuk itu, agar daya tahan tubuh anak – anak kita kuat melawan Covid-19 maka segeralah untuk divaksin. Usahakan makan terlebih dahulu dan pastikan kondisi sehat sebelum divaksin.Vaksin Covid-19 telah terbukti aman untuk anak –anak, Jika mengalami demam dapat diberikan obat penurun panas seperti paracetamol atau mengalami gejala lainnya dapat langsung menghubungi tempat anak kita divaksin atau faskes terdekat.

Salam MedikAA
#bersatupedulidanikhlas
#bersatubersinergidanberinovasiperangipandemi



Leave a reply